pesantrendigital | November 30, 2020 |
Dewan Masjid Indonesia (DMI) kepengurusan daerah Denpasar selenggarakan seminar internet marketing untuk perwakilan remaja masjid di seluruh Kota Denpasar. Terselenggara di Masjid AnNur, Jl. Diponegoro, Denpasar pada Minggu, 29 November 2020 pukul 08.00 – 12.00 WITA.
Materi yang tersampaikan kepada para remaja masjid oleh para mentor Pesantren Digital Indonesia adalah:
1. Adab dan Character Building oleh Khairul Mahfudz.
2. Level Inisiatif dan Kreativitas, oleh Anton Kurniawan.
3. Internet dan potensinya oleh Hendra W. Saputro.
4. Online Marketing, oleh Yanna Sandhi.
Seminar tersebut merupakan kegiatan pembukaan untuk program pelatihan kewirausahaan untuk para remaja masjid se Kota Denpasar. Sebelumnya DMI Denpasar sudah adakan kesepatakan kerja sama dengan Pesantren Digital Indonesia.
Seminar ini sekaligus membuka batch 1 pelatihan kewirausahaan yang akan terselenggara 2 bulan kedepan. Mentor wirausaha berasal dari team Pesantren Digital Indonesia yang akan memberikan materi penguatan aqidah, manajemen bisnis dan pemasaran secara digital.
Pesantren Digital Indonesia definisikan anak muda sukses adalah yang kuat aqidah dan kuat ekonominya. Maka kegiatan pelatihan bagi remaja masjid se Kota Denpasar ini adalah bagian dari misi Pesantren Digital Indonesia untuk membantu pertumbuhan wirausahawan di Indonesia.
Semoga Allah SWT memberikan kelancaran untuk pelaksanaan pelatihan wirausaha ini. Mohon doa nya ya. Terima kasih.